Serap Aspirasi Warga, Didik Sugiarto Gencarkan Reses

  • Bagikan

Bantaeng–Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bantaeng Dapil I menggelar kegiatan reses di Dusun Parang Labbua Desa kayu loe, Kabupaten Bantaeng Sul-Sel, Minggu 08 Maret 2020.

Reses merupakan salah satu agenda wajib DPRD diluar sidang yang bertujuan untuk menyerap aspirasi serta keluh kesah Warga sekaligus sebagai ajang silaturahmi.

Agenda Reses/temu konstituen
ini, di hadiri langsung oleh, Didik Sugiarto, Anggota DPRD dari Partai
Gerakan indonesia Raya(GERINDRA) Dapil I Kecamatan Bantaeng-Eremerasa

Dalam Reses kali ini, masyarakat Desa kayu loe meminta untuk sarana Air bersih perpipaan,penigkatan infrastruktur Jalan tani, Serta lampu penerang jalan di Dusun Parang Labbua segera direalisasikan.

BACA JUGA  Lokus Pos Pelayanan Kesehatan Tanggap Darurat Banjir Bandang Bantaeng 2020, Disini Titiknya

Hadir mendapingi warga Ketua KIM Desa kayu loe, Abdul Maris berharap, harapan dan keluh kesah warga dapat menjadi perhatian khusus.

“Kami berharap keluhan serta permasalahan yang ada di Dapil I khusunya di Desa kayu loe dapat diperjuangkan oleh anggota DPRD baik melalui Musrenbang maupun reses yang dilaksanakan hari ini,” ucapnya.

Sementara Angota DPRD Kabupaten Bantaeng Didik Sugiarto, dalam sambutanya mengatakan, dirinya hadir untuk menyerap aspirasi masyarakat yang akan dilaksanakan pada masa sidang tahun 2020.

BACA JUGA  Banjir Genangi Pemukiman Warga, Kades Lentu Jeneponto Sampaikan Begini!  

“Kami akan menyerap langsung terkait Sarana Air bersih(perpipaan) dan Talut Jalan Tani melalui dana Aspirasi
dan terkait lampu penerang jalan kami akan mengusulkan ke Bapedalda agar kegiatan atau pembangunan yang diusulkan masyarakat Desa Kayu loe dapat segera dilaksanakan”Ungkapnya

Selangjutnya usulan terkait perbaikan Jalan, dan usulan Tanah pekuburang, yang disampaikan harus melalui tahapan Musrenbang,” Imbuh Didik Sugiarto

BACA JUGA  Saling Ejek di Medsos Jadi Motif Penganiyaan Sadis di Bulukumba

Didik menambahkan bahwa dirinya akan berupaya hadir di tengah masyarakat untuk memperjuangkan Hak dan Aspirasi masyarakat agar program pemerintah dapat dirasakan manfaatnya khususnya dalam bidang pertanian.

Acara yang reses kali ini diikuti kurang lebih 50 terdiri dari tokoh masyarakat, pemuda dan perempuan berjalan begitu hikmah ditutup dengan Doa dan sesi foto bersama.

  • Bagikan