Ilham Azikin Buka Musrenbang RKPD Tahun 2021 Tingkat Kecamatan

  • Bagikan

Bantaeng–Sebagai wadah partisipasi masyarakat untuk memberikan masukan dan menyelaraskan pembangunan antar wilayah, Badan Perencanaan Pembangunan Kab. Bantaeng menggelar Musrenbang RKPD Kabupaten Tahun 2021 di Tingkat Kecamatan. Uluere menjadi lokasi pembuka dilaksanakannya Musrenbang Kecamatan ini.

Tujuan pelaksanaan Musrenbang yakni agar pembangunan yang akan dikerjakan dapat berlangsung secara efektif dan efisien sesuai kebutuhan dan sumber daya yang dimiliki.

Sesuai dengan prinsip perencanaan pembangunan daerah maka dalam menyusun perencanaan pembangunan daerah hendaknya melibatkan seluruh pemangku kepentingan baik unsur pemerintah, dunia usaha maupun masyarakat.

Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin yang membuka acara Musrenbang secara resmi mengatakan bahwa pelaksanaan Musrenbang RKPD hari ini tentu menjadu sebuah momentum strategis khususnya dalam menyelaraskan kesepahaman tentang arah kebijakan pembangunan khususnya pada Tahun Anggaran 2021.

“Ini menjadi ruang untuk kita menyerap dan menerima aspirasi dari masyarakat yang ada di Kecamatan Uluere pada seluruh tingkatan. Maka dari itu saya minta apa yang akan dituangkan dalam dokumen perencanaan nantinya bukan dalam konteks keinginan, tetapi berdasar pada kebutuhan”, tekan Bupati Senin, 10 Pebruari 2020

BACA JUGA  PPK Ormawa HIMANIS FIS-H UNM Gelar Seminar Proker

Sesuai dengan tema RKPD tahun 2021 yakni pemanfaatan infrastruktur daerah dan birokrasi yang melayani. Dibutuhkan pemantapan khususnya dalam memperlancar dan mengefektifkan distribusi-distribusi sumber ekonomi untuk bisa meningkatkan pendapatan masyarakat, khususnya sumber ekonomi pertanian yang ada di Kec. Uluere.

“Melalui kegiatan ini saya harapkan sumbangsih aspirasi seluruh pemangku kepentingan”, ujar Bupati.

BACA JUGA  Pj. Bupati Bersama Forkopimda Hadiri Pelantikan Akbar DPK KNPI Bantaeng

Camat Uluere, Jaemuddin, pada kesempatan itu memaparkan realisasi kegiatan pembangunan yang masuk di Kec. Uluere. Diharapkan Musrenbang Kecamatan dapat menghasilkan kegiatan-kegiatan pemerataan pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Kabupaten Bantaeng terutama infrastruktur pembangunan jalan dan aksesibilitas masyarakat.

Turut hadir pada Pembukaan Musrenbang Kecamatan di Uluerr yakni Ketua DPRD Bantaeng, Hamsyah Ahmad, Kepala Bappeda Bantaeng, Muh. Dimiati Nongpa, para Kepala SKPD, Sekretaris Camat Uluere, H. Amiruddin serta para Kepala Desa se-Kecamatan Uluere.

  • Bagikan