BANTAENG – Senam sehat digalakkan Pemerintah Desa Batukaraeng, Kecamatan Pa’jukukang, Bantaeng.
Tindakan itu dimulai dengan mengajak kerja sama PKK, BPD, kader posyandu, dan Bidan Desa untuk mengikuti rutinitas senam sehat setiap, Sabtu (6/7/2019).
Langkah ini diambil dengan tujuan, seluruh lapisan masyarakat bisa tertarik untuk ikut dalam program hidup sehat.
Salah satunya dilakukan senam secara rutin.
[penci_related_posts dis_pview=”no” dis_pdate=”no” title=”Editor Picks” background=”” border=”” thumbright=”no” number=”4″ style=”list” align=”none” withids=”” displayby=”tag” orderby=”rand”]
“Agenda senam ini akan terus kami lakukan karena ini sangat berguna bagi kesehatan tubuh, dan kedepannya senam ini akan kita agendakan mulai dari senam anak-anak, Pemuda-pemudi, orang dewasa, sampai pada lansia juga akan kami fasilitasi untuk melakukan senam kesehatan ini.” ungkap Kades Batukaraeng, Gafrawi.
Agenda senam tersebut merupakan inisiatif dari Kader Posyandu yang diinisiasi oleh Pemerintah Desa Batukaraeng.