BANTAENG, PUBLIKASIONLINE.CO – Klinik Kesga Azzahra yang terletak di jalan Tuan Abdul Gani no 30 Kabupaten Bantaeng membuka layanan Sunat Gratis yang buka setiap hari dan tidak dibatasi jumlahnya.
Ini tentunya menjadi sebuah angin segar untuk anak yatim piatu dan kaum duafa. Jika anda berminat, silahkan menghubungi kontak ponsel : 081355399984 atau kontak Whatsapp : 081242450154.
Sunat gratis ini juga telah diupload di akun Humas Protokol Bantaeng. “Bisa kita sampaikan ke orang tua anak yatim piatu atau tidak mampu. Kalau mau khitan dan terkendala biaya hubungi kami,” tulis pada akun Humas.
Selain melalui kontak diatas, para peserta sunat gratis juga dapat menghubungi kontak Ketua Jurnalis Online Indonesia (JOIN) DPD Bantaeng, Alimin DS, 081355726444.