Jeneponto,PO – Untuk mendukung program Ketahanan Pangan diwilayah pedesaan. Pemerintah Desa Sapanang Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto, Sulsel mengelar Sosialisasi Ketahanan Pangan dan Pelatihan Kelompok Tani.
Pertemuan itu dihadirkan, para kelompok Tani di Wilayah desa Sapanang, di Aula Kantor Desa Sapanang, Selasa, 18 Februari 2025.
Melalui Sosialisasi ini, Kepala Desa Sapanang Lukman menyampaikan, bahwa ini merupakan program nawa cita bapak Presiden RI Probowo Subianto bersama Wakil Presiden RI Gibran Rakabumi Raka dalam mendukung Ketahanan Pangan Nasional.
“Kita ini mendukung terhadap Program Nawacita Bapak Presiden RI Prabowo Subianto bersama Wakil Presiden RI Gibran Rakabumi Raka untuk ketahanan pangan nasional,” ujarnya Lukman, SE kepada awak media.
Sehingga, program Ketahanan Pangan. Pemerintah Desa Sapanang menggalakkan penanaman jagung punuk untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Iya, kita dukung ketahanan pangam lewat penanaman jagung punuk untuk ditanam, setelah panen kedua, Ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah Desa bersama masyarakatan di sektor pertanian,” sebut Kades yang dikenal sosial itu.
Lukman beralasan, untuk mendukung ketahanan pangan di desanya lewat penanaman jagung punuk, karna penanaman jagung punuk operasionalnya tidak terlalu memakan biaya dan daya jualnya relatif mahal.
“Kenapa jagung punuk kita galakan untuk ditanam, karna untuk tanaman ini biaya perawatan atau operasionalnya rendah dan harga jualnya relatif tinggi dibanding dengan jagung lainya,”sebut Kades Sapanang tiga periode itu.
Sosialisasi tadi dan pelatihan dapat menambahkan pengetahuan, kita sudah sampaikan kepada warga bagaimana penanaman jagung punuk nanti serta proses lainnya.
“Alhamdulillah, tadi warga menyabut baik untuk program ketahanan pangan lewat tanam jagung punuk, semoga ini dapat berjalan lancar memberikan hasil yang optimal dan berkelanjutan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Sapanang,” aaminkan.
Belum lagi jagung punuk ini multi fungsi bisa dikomsumsi untuk kesehatan juga dinikmati disaat masih muda.
“Tentunya sosialisasi ini dapat memberikan dampak berkelanjutan untuk program ketahanan pangan, sehingga hasil dari penanaman jagung punuk ini dapat menyumple tambahan makanan bergizi gratis,”harap Lukman Daeng Nagga’.
Diketahui, Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Binamu, Pendamping Desa dan Tokoh Masyarakat hingga Ketua Kelompok Tani dan serta yang hadir.
Penulis: Firmansyah