Semangat Gotongroyong Warga Desa Karelayu Perbaiki Jalan, Kades Rasul Umar: Ini Tanggungjawab Bersama

Semangat Gotongroyong Warga Desa Karelayu Perbaiki Jalan, Kades Rasul Umar: Ini Tanggungjawab Bersama

JENEPONTO,PO – Suasana dan semangat gotong royong warga Desa Karelayu Kecamatan Tamaletea Kabupaten Jeneponto tetap terpelihara. Dimana terlihat mereka bersama sama memperbaiki Jalan yang berada di dusun Bontomanai yang menghubungkan ke dusun layu ditimbuni material sertu.

Setiap musim hujan jalan tersebut berubah jadi kubangan. Motor dan mobil sulit melewati jalan tersebut. Sehingga pemerintah desa bersama warga gotong royong melakukan tambal sulam dan pengerasan jalan pada ruas jalan yang mengalami kerusakan cukup parah di sejumlah titik.

Kepala Desa Karelayu Rasul Umar, SH. menyampaikan, kegiatan gotong royong di desa kami masih berjaga dengan baik, apa apa saja yang kita lakukan warga sekitar berbondong-bondong mengerjakan, apalagi seperti jalan ini.

“Gotong royong ini masih terjaga baik dan terus dilakukan warga kami, beberapa waktu lalu kami gotong royong memperbaiki jalan yang ada di Dusun Bontomanai menghubungkan ke Dusun Layu,” ucapnya Kepala Awak Media publikasionline.id lewat Telpon Whatsappnya. Selasa, 20 Mei 2025.

BACA JUGA  GP Ansor Jeneponto dan Dinas Ketahanan Pangan Bagikan Sembako

Kegiatan yang kita lakukan ini merupakan inisiatif bersama, karna kenapa akses jalan itu sangat penting bagi masyarakat. Bukan hanya akses pertanian, tapi juga untuk pendidikan, ekonomi, sosial dan akses menuju fasilitas umum.

“Oleh karena itu, kami berinisiatif melakukan perbaikan sementara dengan mendatangkan empat mobil tongkan berisi sertu (pasir bebatuan) terus kita lakukan pemerataan ke lubang Jalan supaya rata ki, kasihan kalau musim hujan,”urainya.

BACA JUGA  Gubernur Sulsel Bersama Menteri RI Hadiri Jamuan Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi di Istana Mina

Rasul Umar itu menambahkan, tidak hanya kegiatan kegiatan seperti ini saja, warga kami pun pun ikut meriahkan dalam kegiatan apa pun yang penting untuk kepentingan orang banyak mereka turun langsung.

“Setiap perbaikan ini merupakan bentuk tanggung jawab kita bersama, kami sangat mengapresiasi antusiasme warga yang turun langsung membantu. Ini merupakan bukti nyata semangat kebersamaan dengan jiwa gotong royong dan kepedulin terhadap kemajuan desa,”ungkapnya.

Selaku Kepala Desa Karelayu, Ia pun berharap kepada Pemerintah Kabupaten Jeneponto dalam hal ini Dinas Terkait agar kedepannya Jalan Kabupaten yang ada di desanya dapat dilirik untuk diberikan bantuan perbaikan.

BACA JUGA  Sekda Jeneponto Bersama Kadinkes Lounching di Puskesmas Binamu Kota

“Iya, kami berharap pemerintah daerah memperhatikan Jalan yang ada di Desa Karelayu untuk perbaikan,” harapnya.

Penulis: Firmansyah