SMAN 9 Bone dan BKPRMI Bahas Kegiatan Ramadhan Mengaji

  • Bagikan
SMAN 9 Bone dan BKPRMI Bahas Kegiatan Ramadhan Mengaji

BONE,PO – Dalam mengawali kegiatan ramadhan mengaji, SMAN 9 Bone dan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Mesjid Indonesia (BKPRMI) mengadakan pertemuan yang berlangsung Kamis 6 Maret 2025.

Unsur sekolah dihadiri oleh guru dan staf serta tim dari BKPRMI ada lima orang, masing-masing, Justan, S.Pd.I, Abdas Firajullah, K.S.E, Ratnawati, Mashurah, dan Ibrahim, S.H.

Dalam pertemuan dengan pihak BKPRMI tersebut, ada beberapa hal yang diputuskan yakni pengelompokan siswa yang tidak lancar mengaji, siswa yang terbata-bata mengaji dan siswa yang lancar mengaji.

BACA JUGA  Kasat Narkoba Bone Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 9 Watampone

Selain itu rapat juga membahas pelaksanaan shalat duha dan shalat duhur secara berjamaah, baksos dilingkungan sekolah, pembagian takjil, lomba kultum, serta lomba pembuatan video tuntunan ibadah.

Menurut Kepala UPT SMA Negeri 9 Bone Hj. Muliana Razak, S.Pd.,M.Pd, pihaknya mengharapkan semua warga sekolah menyukseskan program kerja prioritas Gubernur Sulsel Andi Sudirman yakni Ramadhan Mengaji Andalan Hati.

BACA JUGA  Kapolsek Barebbo Pastikan Polisi Penggerak Kawal Ketahanan Pangan di  Corawali

“Kita juga libatkan mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Bone dalam kepanitiaan yang berjumlah 21 orang,” Ujar Muliana.

Pelaksanaan ramadhan mengaji akan berlangsung dari tanggal 6-12 Maret 2025. “Semoga dapat berjalan dengan baik dan memberikan hasil yang maksimal,” tambahnya.

Setelah melakukan pertemuan dengan pihak guru, tim dari BKPRMI langsung melakukan pertemuan dengan siswa di mushallah sekolah dan di dampingi oleh beberapa guru yang telah di tunjuk sebagai koordinator kelas.

BACA JUGA  10 Kelompok Dasawisma Terima Hadiah Lomba Kebun

Setelah kegiatan itu, dilanjutkan dengan persiapan shalat duhur dan persiapan pertemuan secara zoom dengan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman
Sulaiman, S.T.

(Sitti Sabriani)

  • Bagikan