Usai Berjuang Lawan Penyakit, Babe Cabita Tutup Usia

  • Bagikan

Jakarta Selatan, Publikasionline – Gempar unggahan Oki Rengga Winata yang menulis kabar duka komika sekaligus aktor Babe Cabita meninggal dunia di usianya 34 tahun hari ini Selasa, 9 April 2024.

Kabar duka tersebut disampaikan Oki Rengga Winata salah satu sahabat Babe Cabita melalui akun Instagramnya, Selasa.

Diketahui kabar duka yang diunggah Oki, Babe Cabita meninggal dunia pada pukul 06.38 WIB di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

BACA JUGA  Pertama, SMAN 12 Maros Aktif Gunakan TTE, ini Tujuannya!

“Innalillahi Wa Inna Ilaihi Raaji’un. Telah meninggal Anak, Adik, Suami, Ayah Kami. Priya Prayogha Pratama Bin Irsyad Tanjung (Babe Cabita) hari ini 9 April 2024 Pukul 06.38 WIB di RS. Mayapada Lebak Bulus Jakarta Selatan,” tulis Oki Rengga.

“Mohon dimaafkan segala khilaf dan Salah. Allahummaghfirlahu Warhamhu Wa’afihi Wa’fu’anhu,” lanjut Oki penuh kesedihan.

Sebagai informasi, Babe Cabita telah lama mengidap penyakit langka Anemia Aplastik pada Juni 2023 tahun lalu. Kemarin ia sempat mengunggah postingan terakhir di akun instagramnya pada Kamis, 4 April 2024 dan dibanjiri doa perpisahan dari warganet.

BACA JUGA  Pj.Walikota Makassar Akan Kuatkan Peran LPM

Dua foto editan Babe Cabita tembus 65.339 like dan 14.514 selaras dengan kocaknya yang kharismatik, ia menulis keterangan “Orang lain biasanya kalo bukber pada pamer harta, tapi kalo kawanku bukber pada pamer otot!”.

Selanjutnya kalimat di foto itu “jangan lupakan sahabat masa kecil,” disertai pose editan lugu bersama Cristiano Ronaldo dan Jacky Chan mengenakan seragam anak SD.

BACA JUGA  Dapat Bantuan Bibit Tanaman dari Wagub Sulsel, Pemuda Makassar ini Akui Sangat Baik

Foto lainnya nampak berada di lokasi kulinernya, Dadar Beredar by Babe Cabita yang pernah menyediakan makanan gratis sebanyak 200 porsi di tanggal 3 Maret 2024, dilengkapi dengan tagline, “jaga silaturahmi, bukber di dadar beredar”

14.514 komentar tersebut dibanjiri ucapan turut berbelasungkawa atas berpulangnya Babe Cabita.

Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Tuhan yang maha pengasih, aamiin.

  • Bagikan