Bantaeng,PO— UPT Puskesmas Sinoa kembali melaksanakan Imunisasi Kejar Campak sebagai upaya melindungi anak-anak dari penyakit menular yang dapat dicegah dengan imunisasi. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 15 Januari 2026, di Desa Bonto Karaeng, wilayah kerja Puskesmas Sinoa.
Dalam kegiatan ini, tercatat sebanyak 13 orang anak berhasil mendapatkan imunisasi campak oleh tim kesehatan UPT Puskesmas Sinoa. Pelayanan diberikan dengan tetap memperhatikan standar prosedur kesehatan serta pendekatan edukatif kepada orang tua.
Kepala UPT Puskesmas Sinoa, Ummi Salmah, SKM., MM, menyampaikan bahwa imunisasi kejar merupakan langkah penting untuk memastikan seluruh anak memperoleh hak pelayanan kesehatan secara merata.
“Imunisasi kejar ini bertujuan memastikan tidak ada anak yang terlewat dari perlindungan kesehatan. Kami terus berupaya menjangkau seluruh wilayah agar cakupan imunisasi anak dapat meningkat,” ujar Ummi Salmah.
Ia juga menekankan pentingnya peran orang tua dalam mendukung program imunisasi demi mencegah penyakit menular di lingkungan masyarakat.
Apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut turut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng, dr. H. Andi Iksan, yang dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp.
“Saya mengapresiasi Puskesmas Sinoa yang aktif melaksanakan imunisasi kejar hingga ke desa. Upaya ini sangat penting untuk menjaga capaian imunisasi dan melindungi anak-anak dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi,” ungkap dr. Andi Iksan.
Melalui kegiatan ini, UPT Puskesmas Sinoa berharap kesadaran masyarakat terhadap pentingnya imunisasi semakin meningkat, sehingga anak-anak di wilayah Desa Bonto Karaeng dan sekitarnya dapat tumbuh sehat dan terlindungi.
Abhy








