BONE,PO – Ramadhan Mengaji Andalan Hati adalah salah satu program prioritas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman
Adapun temanya adalah Peningkatan Karakter untuk Mewujudkan Murid yang Rabbani. Kegiatan ramadhan mengaji di jadwalkan berlangsung dari tanggal kamis- Rabu, 6-12 Maret 2025.
Acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, seperti shalat Duha berjamaah, Shalat Dhuhur secara berjamaah, Bimbingan mengenal makharijul huruf , Tahsin, tadarus Al-Qur’an, Hafalan Juz 30 , kajian Islami, serta Latihan berceramah.
Para siswa terlihat antusias mengikuti setiap sesi yang telah disusun oleh pihak sekolah. Kegiatan ini berlangsung di dalam kelas dengan suasana yang penuh kekhusyukan dan kebersamaan.
Kegiatan Ramadhan mengaji menjadi perhatian Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Propinsi Sulawesi-Selatan.
Untuk memastikan keberlangsungan kegiatan Ramadhan Mengaji Andalan Hati itu, maka Kepala Seksi Pembinaaan SMA Dr. H. Shabiel Zakaria, S.Pd.,M.Pd, ikut turun langsung memantau di SMAN 9 Bone Senin (10/3/2025).
“Kami sangat mengharapkan partisipasi semua warga sekolah, terutama guru dan terkhusus kepada wali kelas untuk memastikan peserta didik untuk hadir, tidak boleh ada alpa. Kalau memang ada yang sakit harus melampirkan surat keterangan sakit, dan dihubungi orang tuanya untuk memastikan kondisi peserta didi,” ujarnya.
Selain itu, dia juga memberikan motivasi kepada semua guru yang hadir. “Semua yang kita lakukan untuk mendampingi, memfasilitasi peserta didik untuk mempelajari Alqur’an dan ibadah lainnya, Insyaa Allah akan mendapatkan pahala disisi Allah Subhanu wataala,” Tambahnya lagi.
Setelah melakukan pertemuan dengan guru, dan staf Administrasi, kemudian memasuki kelas tempat peserta didik menerima materi.
Kedatangan perwakilan cabang dinas disambut baik oleh Kepala UPT SMAN 9 Bone Hj. Muliana Razak, S.Pd.,M.Pd dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran Kasi SMA tersebut.
Laporan : Sitti Sabriani