Begini Keakraban Serka Bahar Bersama Masyarakat di TMMD ke- 108

  • Bagikan

Bantaeng – Pelaksanaan TMMD ke-108 Kodim1410/Btg yang dilaksanakan di Desa Labbo , Kecamatan Tompobulu Kabupaten Bantaeng, Provinsi Sul-Sel 

Salah satu anggota An. Serka Bahar merupakan Babinsa Koramil 1410-03/Tompobulu dimana tempat ia di tugaskan adalah lokasi pelaksanaan TMMD ke-108 terlihat yang paling “sibuk” rajin melakukan banyak hal di desa.

Kesehariannya Serka Bahar menjadi Babinsa yang berdinas di desa binaannya sehingga nafas dari warga setempat sudah tidak asing lagi baginya.

BACA JUGA  Peringati Hari Amal Bhakti ke-78, Sekda Bantaeng Harapkan Begini! 

Setelah diputuskanya TMMD Reguler ke-108 Kodim 1410/Btg di desa itu, praktis rutinitas bagi Serma Bahar, meningkat menjadi kesibukan yang luar biasa. ”Tidak masalah, sudah menjadi konsekuwensi seorang babinsa yang mana desa binaannya dijadikan sasaran TMMD.

“Kuncinya, ikhlas dan loyal, semua tugas akan menjadi ringan dan tuntas,” kata Serka Bahar.
Seperti biasanya tiap harinya Babinsa Serka Bahar harus menempuh perjalanan kurang lebih 70 km dari kediamannya menuju lokasi TMMD semata mata hanya untuk menunjukkan loyalitas dan semangat pantang mundur sebagai seorang Babinsa untuk melayani Personiel TMMD yang ada di Wilayah binaanya, praktis, dengan jarak tempuh yang jauh dari lokasi TMMD sangatlah lelah dengan motor dinas yang setia saat menemani dirinya bertugas, Serka Bahar selalu siap bergerat disetiap saat. Tidak harus ngantor, melainkan menemui warga di manapun berada. Bisa saja di kebun,, di jalan dan di warung,bahkan seperti saat ini,”tegasnya.

BACA JUGA  Sambut HUT Bhayangkara ke 74, Polda Sulsel Gelar Donor Darah

”Semoga TMMD di Desa Labbo berjalan sesuai dengan yang direncanakan oleh komando atas. Tidak hanya itu dengan melibatkan banyak warga di setiap kegiatan, nantinya akan bisa menumbuhkan semangat gotong royong bagi warga di desa itu,” harap Babinsa Serka Bahar.

  • Bagikan