Terdampak Banjir, SMKN 1 Bantaeng Disasar Batalyon Inf. Yonif 726

  • Bagikan

Bantaeng – Batalyon Infanteri YONIF 726 Tamalate mengerahkan pasukan membantu korban banjir di kabupaten Bantaeng. Sebanyak 26 orang ditugaskan khusus membantu penanganan lupur di SMKN 1 Bantaeng.

Hujan deras yang memicu banjir beberapa waktu lalu, mengakibatkan Sekolah tersebut mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah

Menurut Serda Arifian pada Minggu 21 Juni 2020, banjir bandang melanda kabupaten Bantaeng memang menyebabkan kerusakan berat disejumlah titik, utamanya di SMKN 1 Bantaeng.

BACA JUGA  Wakapolda Sulsel Buka Turnamen Tenis Meja Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-74

Diketahui beberapa tembok pagar SMKN 1 Bantaeng ambruk akibat arus air yang sangat deras

Personil TNI Batalyon Inf.Yonif ini mengerahkan armada dan peralatan seadanya untuk mengangkut serpihan kayu dan tumpukan lumpur yang sudah mulai mengeras.

Sementara itu, pasukan di perbanyak di beberapa titik terdampak banjir di kabupaten Bantaeng.

“Semoga daerah ini cepat pulih, sehingga warga bisa kembali beraktifitas seperti biasa,” Terang Serda Arifian

  • Bagikan